Jangan lupa isi data tambahan dengan klik tombol pensil pada Apps Ngampooz ketika mendaftar acara ya😊
--------------------------------------------------------------------------
Bekerja di luar negeri tentu jadi salah satu pengalaman yang cukup unik. Karna di negara lain pasti punya budaya dan sistem kerja yang berbeda dengan negara sendiri. Salah satu negara yang menjadi incaran tempat bekerja oleh banyak anak muda di Indonesia adalah Jepang.
Jepang merupakan salah satu negara yang penuh pesona. Tidak hanya dikenal dengan teknologi, Jepang juga dikenal dengan etos kerja yang sangat baik.
Pekerja di Jepang sangat dikenal dengan dedikasi yang cukup tinggi kepada perusahaan tempat mereka bekerja. Mereka juga dikenal dengan kemampuan bekerja dalam waktu yang lama, hingga berjam-jam. Jepang bahkan memiliki istilah khusus, karoshi yang berarti etos kerja dimana bekerja sampai mati.
Melihat kultur kerja di Jepang dan minimnya informasi bekerja di Jepang tentunya menjadi tantangan tersendiri untuk Sobat Ngampooz yang memiliki impian untuk bekerja di sana. Terlebih, pandemi sejak 2020 lalu, telah membawa banyak perubahan drastis di dunia pendidikan dan profesional.
Itulah alasannya mengapa Ngampooz mempersiapkan sesi sharing informasi untuk kamu yang mau kerja ke Jepang di "Ngotak Study and Work Overseas Series: Kickstart a Career in Japan". Dalam Ngotak kali ini, Pak Noer akan berbagi pengalaman selama bekerja di Jepang selain itu Pak Noer akan memberikan tips dan trik bagaimana cara beradaptasi dalam bekerja di Jepang, dan ada tambahan tips untuk Sobat Ngampooz yang mau jadi developer apps di Jepang.
Apa yang Akan Kamu Dapatkan?
✨Insights and knowledge from the Expert
✨Speaker's presentation material
✨E-certificate
Kelas ini disarankan untuk:
👉🏻Young professionals IT
👉🏻Mid-level professionals IT
👉🏻Fresh graduates IT
👉🏻College students IT
SYARAT DAN KETENTUAN UMUM
-Webinar akan dimulai pada 16:00 WIB (GMT + 7).
-Webinar link akan kamu dapatkan di menu tiket. Cek tiket yang kamu dapatkan setelah mendaftar.
- Harap berikan nama lengkap dan alamat email kamu yang valid. Kami akan mengirim ulang tautan Zoom melalui email Anda yang terdaftar. Jadi, kamu dapat menemukan Zoom Link di tiket Aplikasi Ngampooz dan email terdaftar Kamu (kami akan mengirimkannya pada 4 Juni 2022 pada 14.00 PM)
- Data Feedback akan menentukan kehadiran Anda di akhir acara
- Kamu dapat menghubungi mimin kami di Instagram @ngampooz_ untuk bantuan lebih lanjut.